logo
Semen Rajawali - Melekat Kuat, Ramah Lignkungan

Ide Baru Menata Rumah Mungil

Tips Selasa, 06 Februari 2018
Ide Baru Menata Rumah Mungil

Kenyamanan bukan hanya milik rumah gedongan. Namun, bukan tidak mungkin jika rumah dengan lahan terbatas dapat menampilkan suasana yang nyaman. 

Rumah mungil yang sebagian besar dimiliki pasangan muda atau single biasanya terdiri dari ruang tamu, dua kamar tidur, satu kamar mandi, dan area ruang makan yang menyatu dengan dapur. Tidak jarang rumah mungil ini masih menyisakan lahan pekarangan.

Keterbatasan lahan membuat penghuni rumah harus cermat menentukan jenis material yang cocok untuk membangkitkan kenyamanan di tipe rumah ini. Selain itu, dengan pilihan material yang tepat, Sobat Rajawali akan mendapatkan hunian yang tidak sekadar kinclong tetapi juga kuat dan tahan lama.

Elemen arsitektur yang penting yaitu fungsi, konstruksi, dan estetika. 

Ditilik dari fungsi, sebuah desain rumah harus memiliki fungsi seperti tempat tinggal, tempat tidur, dan bersosial. 


Dari sisi konstruksi, susunan atau model bangunan harus dipastikan jenis material, ukuran, dan tidak ketinggalan elemen pencahayaan.

Desain rumah yang dibutuhkan saat ini adalah mengedepankan aspek hijau atau ramah lingkungan. Namun, bukan ramah lingkungan berarti bangunan mesti berwarna hijau. Anda dapat menggantinya dengan pemilihan material yang tahan lama. Jangan boros, dalam artian jangan pilih material yang tiap tahun diganti.

Dari sisi estetika, dapat dikatakan bahwa seluruh elemen dekoratif tergantung pada selera penghuni.

Misalnya, penghuni hobi senam, maka dapat menempelkan kaca pada satu sisi dinding. Sementara itu, jika penghuninya menyenangi bunga maka dapat menempelkan pelapis dinding dengan motif bunga-bunga.

Serangkaian cara sederhana itu sudah termasuk dalam kategori estetis.

Sekali lagi estetis itu jangan dianggap sesuatu yang mewah dan wah.


Mengingat rumah tipe ini memiliki luas ruang terbatas, maka permainan warna-warna cerah untuk memunculkan kesan luas dan mengefisiensikan ruang dengan meminimalisasikan barang.

Caranya dengan menyimpan di tempat yang tertutup atau mengurangi sesuai kebutuhan.

Galeri