logo
Semen Rajawali - Melekat Kuat, Ramah Lignkungan

Kreasi Toples Lebaran Dari Kain Flanel

Tips Jum'at, 09 Juni 2017
Kreasi Toples Lebaran Dari Kain Flanel

Sobat Rajawali pasti sudah mulai memikirkan berbagai kudapan untuk disajikan di saat hari Lebaran nanti. Sebelum berencana membeli berbagai toples cantik yang baru, coba cek di lemari apakah masih ada toples-toples yang disimpan dari Lebaran di tahun sebelumnya? Asal masih layak untuk dipakai, yuk kita manfaatkan kembali toples-toples tersebut. Namun, supaya tampilannya berbeda dari tahun sebelumnya dan terlihat seperti baru, mari kita hias toples-toples lama tersebut dengan menggunakan bahan-bahan yang mudah dan murah untuk didapatkan yaitu kain flanel. Simak caranya di bawah ini!

Alat dan bahan untuk membuat toples hias:

  1. Toples plastik
  2. Kain flanel dengan berbagai warna
  3. Lem
  4. Gunting
  5. Penggaris atau meteran
  6. Benang dan Jarum
  7. Berbagai hiasan tambahan seperti manik-manik, payet, bunga plastik, dan lain-lain

Langkah-langkah untuk menghiastoples :

  1. Yang pertama kali dilakukan adalah menentukan tema atau warna utama yang akan dipakai untuk menghias toples. Agar terlihat cantik ketika diletakkan di atas meja, pilihlah warna kain flanel yang seragam buat setiap toples.
  2. Hitung masing-masing ukuran toples, mulai dari luas alas, tinggi toples, hingga luas tutupnya. Kemudian, buatlah pola di atas kertas flanel, dan gunting sesuai ukuran dan pola tersebut.
  3. Gunting kain flanel menjadi lembarandan letakkan pada bagian luar toples. Pakailah lem putih atau yang memiliki daya rekat yang kuat agar kain flanel bisa menempel dengan baik dan toples menjadi awet.
  4. Lakukan hal yang sama pada pernak-pernik atau kain flanel lainnya jika ingin ditumpuk di atas kain flanel dasar sebagai hiasan. Untuk ide hiasannya, Sobat Rajawali bisa membuat hiasan berupa boneka, pita, atribut Lebaran seperti ketupat, dan semuanya dengan memakai kain flanel.
  5. Setelah seluruh hiasan sudah di tempel, pastikan lagi sisi-sisi yang di sambung. Tutupi dengan hiasan agar sambungan kain flanel tidak kelihatan dan toples terlihat lebih rapi. Dalam memilih lem, pastikan bukan lem yang berbau kencang, tentu agar tidak merusak aroma kue atau makanan yang akan di simpan di dalamnya. Sebelum digunakan, pastikan bagian dalamnya sudah di bersihkan ya.

Berbagai contoh kreasi toples flanel:

Galeri